Infinite Challenge : Looking For a Sixth Member?


5 Maret, MBC, Stasiun TV Korea yang memiliki acara variety show terpopuler di korea “Infinite Challenge” telah mengumumkan melalui akun twitter resminya bahwa mereka akan mencari kandidat untuk member yang ke enam.

Tentu kita yang mengikuti acara ini akan mengetahui betul kondisi yang terjadi atas kasus yang menimpa member TV Show Infinite Challenge, dua nama yang sudah mengundurkan diri atas tindakan tak pantas sebagai public figure dimana Gil lalu diikuti Noh Hong Chul telah didapati mengendarai mobil sambil mabuk. Memang hal ini sangat keras dalam hukum korea terutama mengemudi sambil mabuk, bahkan sampai mencabut SIM. Dan jika hal ini menimpa pada seorang artis akibatnya mereka diminta untuk mengundurkan diri dari semua acara televisi yang sedang dijalani sebagai bentuk refleksi diri mereka. Budaya ini memang sudah menjadi contoh yang positif mengingat pihak produser tv pun ogah menggunakan artis yang bermasalah karena takut acaranya disemprot oleh nitizen.

Memang infinite challenge telah melalui babak baru dimana karakter noh hong chul yang super crazy harus rela meninggalkan acara yang sudah berjalan lebih dari 10 tahun karena kecelakaan kecil yang ditimpanya. Tapi apa daya nasi sudah menjadi bubur, beberapa awak media memang telah sepakat bersama publik korea untuk menindak tegas skandal beberapa artis. Bahkan yang paling menakutkan bagi korea adalah beberapa pengguna dunia maya menggunakan kritikan pedasnya pada seluruh kekurangan yang dimiliki seorang artis tanpa terkecuali seorang komedian.

Sebagai fans pasti kita akan sangat penasaran bagaimana Infinite Challenge akan mengisi member ke enam dalam acara tersebut, Chief Produser Kim Gu San mengklarifikasi akan mencari member ke enam. “ini benar bahwa kita akan mencari member ke enam (untuk show). Apa yang kita inginkan sampaikan adalah untuk mengklarifikasi bahwa kita tidak “memilih” member ke enam, tetapi “mencari” salah satu diantara calon member. Kita akan memutuskan untuk merekam prosedur mencari member dan menayangkan prosesnya juga”

Ia juga menambahkan, “termasuk kami ambil dari saran fans, kita akan menggunakan beberapa metode cara menemukan member. Event pencarian member ke enam ini mungkin akan ditayangkan secara berkala dengan beberapa episode, atau tergantung pada kondisi yang mungkin ditayangkan bertahap dengan episode yang tidak berurutan. Dan semua tergantung pada proses bagaimana acara ini disuguhkan dengan cara yang berbeda.”

Oya, bagi yang ingin menyarankan siapa yang pantas untuk bergabung sebagai member dalam infinite challenge, pengguna twitter bisa memberikan saran dengan hastag  #무도식스맨

Comments

Unknown said…
Berharap banget Jang Dong Min yang masuk jadi Sixth Member Infinite Challenge
Unknown said…
Aku sih lebih milih kwang hee soalnya dia cepet banget akrab sama member IC, jadi ngga perlu lama-lama buat nyatu sama membernya.
apitozz said…
ternyata kwang hee yang jadi member ke enam infinity challange
apitozz said…
naaaaaah, sayang banget kwang hee sekarang masih struggle untuk menyatu sama member

Popular Posts